234SCnews (Tegal) Kamis malam 23 Mei 2024 di depan pasar pagi Kota Tegal dengan menggelar tikar anggota BIKERS 234 SC KOTA TEGAL mengadakan acara kopi darat atau kopdar bersama. Dalam kesempatan ini banyak anggota yang datang termasuk ketua DPC 234 SC KOTA TEGAL Bpk Abdul Kadir SH, MH atau yang lebih dikenal dengan Bpk Adink.
Dalam sambutannya Ketua Bikers Bpk Arum menyampaikan bahwa acara ini diadakan secara spontanitas, disamaikan juga bahwa ini adalah kopdar pertama Bikers Kota Tegal. Disampaikan juga bahwa bukan jumlah keanggotaannya tapi terutama adalah kekompakan antara anggota. Selain itu mengenai touring harus mempunyai motor yng sehat dan siap untuk mengikuti touring, untuk itu sebelum touring harus dilakukan check up motor agar dalam perjalanan selalu mengutamakan keselamatan, jika ada trouble harus menepi dan dilakukan perbaikan.
Ketua DPC 234 SC KOTA TEGAL Bpk Adink menyampaikan kepada anggota Bikers bahwa didalam 234 SC kota tegal ini ada sayap2 spt bikers, srikandi2 234 SC yg sedang membentuk paduan suara, dan bidang2 lain. Adink juga mengucakan terimakasih atas kehadiran seluruh anggota, ia juga menjelaskan bahwa semua pengurus 234 SC adalah bikers yang sengaja dibentuk untuk menjallin silaturahmi diantara sepeda motor club di Kota Tegal, dan menyatukan kebersamaan antara club sepeda motor terutama otomotif di kota tegal. Ketua DPC 234 SC KOTA TEGAL juga menyampaikan bahwa akan membentuk IMI di Kota Tegal. Saking cintanya dengan dunia otomotif ia juga menjelaskan bahwa ketiga anaknya juga dinamakan menggunakan nama merk otomotif yaitu, harley, mercy, ferrari.
Juga ia menjelaskan bahwa di 234 SC Kota Tegal ada 3 pilar, yaitu sosial, seni budaya dan olahraga, spt acara touring adalah salah satu bentuk dari olahraga dan seluruh anggota bikers 234 SC KOTA TEGAL diharapkan mempunyai jiwa sosial yng tinggi.
Di pusat sudah dibentuk bikers 234 SC bahkan di Cianjur, Sukabumi Jawa Barat sdh 11 tahun yang lalu tambahnya.
Acara berlangsung dengan santai dan penuh kebersamaan. Tidak lupa juga dengan meneriakkan slogan FREEFALL…MERDEKA MERDEKA (Ag/red)